Kodim 0706/Temanggung Gelar Ziarah Hari Juang Kartika TNI AD Tahun 2023

    Kodim 0706/Temanggung Gelar Ziarah Hari Juang Kartika TNI AD Tahun 2023
    Komandan Kodim 0706 temanggung Beserta Perwira Staf Dan Persit KCK Chandra Kirana Cabang XXVI dim 0706 Temanggung Melakukan Tabur Bunga di taman Makam Pahlawan Prayudha Mudal Temanggung

    TEMANGGUNG - Hari Juang Kartika TNI AD diperingati setiap 15 Desember, Peringatan ini untuk mengenang kemenangan militer Indonesia bersama kekuatan rakyat lainnya untuk bersama-sama memerdekakan Indonesia.

    Dalam rangka Hari Juang TNI AD Ke-78 Tahun ini Kodim 0706/Temanggung melaksanakan Kegiatan Ziarah ke makam pahlawan serta tabur bunga, digelar di Taman Makam Pahlawan Prayudha Mudal, Temanggung , Kamis (14/12/2023).

    Berjalannya Upacara di pimpin oleh Dandim Letkol Inf Sriyono, S.I.P, selaku inspektur upacara acara ziarah serta tabur bunga. Adapun peserta upacara  ziarah dan tabur bunga adalah Pejabat Struktural, Perwira Staf, Bintara, Tamtama, PNS, serta  Persit KCK Cabang  XXVI Dim 0706/Temanggung.



    Rangkaian ziarah diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan, mengheningkan cipta, peletakan karangan bunga pada tugu monumen, lalu peserta upacara tabur bunga oleh seluruh peserta upacara. dan ditutup



    Kegiatan ziarah  rombongan makam pahlawan disertai dengan tabur bunga untuk menghormati jasa-jasa para Pahlawan yang dimakamkan di TMP Prayudha, yaitu dari TNI-POLRI 211 Orang, Pegawai sipil 6 Orang, Pejuang rakyat 11 pahlawan, dan Pahlawan tidak dikenal 122 orang.



    Dandim 0706/Temanggung menyampaikan, " Dalam peringati hari ini adalah Hari Juang Kartika TNI AD ke 78 tahun 2023 kita melaksanakan upacara dan tabur bunga untuk mengenang jasa para pahlawan, dan hormat yang sebesar – besarnya atas kesetiaan, pengorbanan sebagai pahlawan didalam pengabdiannya terhadap perjuangan demi kebahagiaan negara dan bangsa”Ujar Dandim.

    temanggung jawa tengah tni ad
    Slamet Dalwanto

    Slamet Dalwanto

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0706 Temanggung Hadiri Konsultasi...

    Artikel Berikutnya

    Sambut Hari Juang TNI, Kodim Temanggung...

    Berita terkait